
LAMPUNG_INFO – Teladani akhlak Rasulullah dalam kehidupan sehari-hari, Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham) Lampung gelar peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1446 H yang berlangsung di Aula Kantor Wilayah. Rabu, (02/10/2024).
Kegiatan dihadiri oleh Kakanwil Dodot Adikoeswanto, pimpinan tinggi pratama dan seluruh pegawai beragama Islam. Peringatan ini menjadi kesempatan bagi keluarga besar Kanwil Kemenkumham Lampung untuk mempererat tali silaturahmi dan memperkuat nilai-nilai keagamaan di tengah rutinitas pekerjaan.
Dalam sambutannya, Kepala Kantor Wilayah Kemenkumham Lampung, Dodot Adikoeswanto, menekankan pentingnya menjadikan peringatan Maulid Nabi sebagai momentum untuk merefleksikan diri dan meneladani akhlak mulia Rasulullah SAW. Beliau berharap agar nilai-nilai keislaman dapat terimplementasikan dalam setiap tugas dan kehidupan sehari-hari seluruh pegawai.
"Peringatan Maulid Nabi bukan hanya sekadar seremonial, tetapi juga pengingat bagi kita untuk terus mengimplementasikan ajaran-ajaran Islam dalam kehidupan sehari-hari," tegas Dodot.
Acara yang dimulai dengan pembacaan ayat suci Alquran ini turut diisi dengan doa bersama tausiyah dan yang disampaikan oleh Ustad Mujibur Rohman. Dalam tausiyahnya, Ustad Mujibur mengangkat tema pentingnya kedermawanan, kesederhanaan, dan keadilan sebagaimana diajarkan oleh Nabi Muhammad SAW.
"Kesabaran dan ketekunan Nabi dalam menghadapi berbagai cobaan merupakan teladan yang sangat relevan bagi kita semua, terutama dalam menjalankan tugas sebagai abdi negara," ujar Ustad Mujibur.
Diharapkan, melalui peringatan Maulid Nabi ini, seluruh pegawai dapat meledanani Semangat keteladanan Nabi Muhammad SAW dan terdorong untuk meningkatkan kualitas kinerja dan memberikan pelayanan publik yang lebih optimal.
(HUMAS KEMENKUMHAM LAMPUNG)






