Kabar Kantor Wilayah

Indeks Berita Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM RI

Pererat Sinergitas, Kakanwil Santosa Terima Kunjungan BPK RI Perwakilan Provinsi Lampung

5LAMPUNG_INFO – Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum Lampung, Santosa, bersama Pimpinan Tinggi Pratama dan jajaran menerima kunjungan Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) Perwakilan Provinsi Lampung di ruang kerja Kakanwil. Kunjungan tersebut bertujuan untuk mempererat sinergi antar lembaga sekaligus menjadi ajang perkenalan Kepala BPK Lampung yang baru, Nugroho Heru Wibowo. Senin (3/3/2025).

Dalam pertemuan itu, Kakanwil Santosa menyambut baik kedatangan Nugroho Heru Wibowo beserta jajaran. Kakanwil Santosa menyampaikan harapannya agar kerja sama yang telah terjalin antara Kementerian Hukum dan BPK dapat terus ditingkatkan, terutama dalam memastikan transparansi dan akuntabilitas dalam penggunaan anggaran negara.

Nugroho Heru Wibowo, yang baru menjabat sebagai Kepala BPK Lampung, menyampaikan bahwa kunjungan ini bukan hanya sekadar perkenalan, tetapi juga sebagai upaya membangun komunikasi yang lebih erat dengan Kanwil Kementerian Hukum. Menurutnya, sinergi yang baik akan sangat membantu dalam menciptakan tata kelola keuangan yang lebih efektif dan sesuai dengan aturan yang berlaku.

Selama pertemuan, kedua pihak berdiskusi mengenai berbagai aspek pengelolaan anggaran di lingkungan Kanwil Kementerian Hukum. Santosa menekankan bahwa pihaknya berkomitmen untuk terus berkoordinasi dengan BPK guna memastikan setiap kebijakan anggaran berjalan sesuai prosedur dan aturan yang berlaku.

Di sisi lain, Nugroho menegaskan bahwa BPK bukan hanya bertugas melakukan audit, tetapi juga berperan dalam memberikan pendampingan dan arahan guna mencegah potensi kesalahan dalam pengelolaan keuangan. Ia berharap ada komunikasi yang lebih intensif antara kedua lembaga agar setiap tantangan yang muncul dapat diatasi bersama.

Sebagai penutup, Kakanwil Santosa menyampaikan apresiasi atas kunjungan yang dilakukan oleh Kepala BPK Lampung beserta jajaran. Kakanwil Santosa berharap hubungan kerja sama yang telah terjalin dapat terus ditingkatkan demi mendukung tugas dan fungsi masing-masing instansi dalam mewujudkan tata kelola pemerintahan yang baik.

(HUMAS KEMENKUM LAMPUNG)
12346

logo besar kuning
 
KANTOR WILAYAH KEMENTERIAN HUKUM
PROVINSI LAMPUNG
PikPng.com school icon png 2780725   Jl. R.W. Monginsidi No. 184, Teluk Betung Utara, Kota Bandar Lampung
PikPng.com phone icon png 604605   WA Pengaduan Masyarakat
    0811-79000-51
PikPng.com email png 581646   Email Kehumasan
    hrbti.kumhamlampung@gmail.com
PikPng.com email png 581646   Email Pengaduan
    pphti.kumhamlampung@gmail.com
 
PikPng.com phone icon png 604605   WA Khusus Konsultasi AHU
    0877-9753-7469  
PikPng.com phone icon png 604605   WA Khusus Konsultasi KI
    087770920005

 

facebook kemenkumham   twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   Youtube kemenkumham   WA linked in kemenkumham  

 


Copyright © Kementerian Hukum dan HAM Republik Indonesia
Kantor Wilayah Lampung


facebook kemenkumham   twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   linked in kemenkumham   Youtube kemenkumham   rss kemenkumham

PikPng.com school icon png 2780725   Jalan RW. Monginsidi No. 184,
Kec. Telukbetung Utara,
Kota Bandar Lampung,
Provinsi Lampung
PikPng.com phone icon png 604605   08117900051
PikPng.com email png 581646   kanwillampung@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   pphti.kumhamlampung@gmail.com