LAMPUNG_INFO – Kantor Wilayah Kementerian Hukum Lampung dalam hal ini Kepala Divisi Pelayanan Hukum Benny Daryono, menghadiri acara adat "Ngantak Gubernur Lampung Buka Belangan" yang digelar di Mahan Agung, Rumah Dinas Gubernur Lampung. Kegiatan ini menjadi penanda resmi dimulainya tugas Gubernur Rahmat Mirzani Djausal dan Wakil Gubernur Jihan Nurlela dalam memimpin Provinsi Lampung, Rabu (5/3/2025).
Acara tersebut turut dihadiri oleh berbagai unsur Forkopimda, tokoh adat, tokoh agama, serta jajaran pejabat di lingkungan Pemerintah Provinsi Lampung. Selain itu, turut hadir Plh Sekdaprov, Inspektur, para Staf Ahli Gubernur, Asisten Setdaprov, kepala badan, kepala dinas, kepala biro, dan sejumlah tamu undangan lainnya.
Dalam kegiatan, Benny Daryono menyatakan bahwa kehadirannya dalam kegiatan adat ini merupakan bentuk dukungan Kemenkum Lampung terhadap kepemimpinan baru di Provinsi Lampung. Menurutnya, acara "Ngantak Gubernur-Wagub Lampung Buka Belangan" tidak hanya menjadi simbol penerimaan pemimpin daerah, tetapi juga menegaskan pentingnya adat dan budaya dalam tata pemerintahan.
Kegiatan ini mencerminkan nilai-nilai luhur masyarakat Lampung yang menjunjung tinggi adat istiadat sebagai bagian dari pemerintahan. Semangat kebersamaan dan gotong royong yang ditunjukkan dalam acara tersebut diharapkan menjadi fondasi dalam membangun Lampung ke depan.
Lebih lanjut, Benny mengungkapkan bahwa Kemenkum Lampung mengapresiasi prosesi adat yang digelar serta menyatakan kesiapan untuk bersinergi dengan Pemprov Lampung dalam berbagai program yang berkaitan dengan pelayanan hukum di tengah masyarakat.
Sementara itu, Gubernur Rahmat Mirzani Djausal dalam sambutannya menyampaikan bahwa dirinya berasal dari Marga Bunga Mayang dan diantarkan oleh Marga Teluk Betung dalam prosesi adat tersebut. Ia menekankan pentingnya kebersamaan dan sinergi seluruh elemen masyarakat dalam membangun Lampung.
Acara ini ditutup dengan buka puasa bersama sebagai bentuk kebersamaan seluruh tamu undangan sekaligus mempererat silaturahmi antara jajaran pemerintah daerah dengan tokoh masyarakat, jajaran Forkopimda, serta unsur lainnya yang hadir.
(HUMAS KEMENKUM LAMPUNG)
KANTOR WILAYAH KEMENTERIAN HUKUM
PROVINSI LAMPUNG
Jl. R.W. Monginsidi No. 184, Teluk Betung Utara, Kota Bandar Lampung