LAMPUNG_INFO – Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum Lampung, Santosa, bersama jajaran melakukan audiensi strategis dengan Pemerintah Kota Metro. Kunjungan ini bertujuan untuk mempererat silaturahmi sekaligus membuka ruang kerja sama di berbagai aspek layanan dan pembinaan hukum. kamis, (24/04/2025).
Kedatangan Santosa disambut langsung oleh Wali Kota Metro, Hi Bambang Iman Santoso, bersama jajaran pemerintah daerah Kota Metro. Turut hadir dalam audiensi tersebut Kepala Divisi Pelayanan Hukum, Benny Daryono; Kepala Divisi Peraturan Perundang-Undangan dan Pembinaan Hukum, Laila Yunara; Kepala Bidang Administrasi Hukum Umum, A. Noviriantono; dan Kepala Bidang Kekayaan Intelektual, Yanvaldi Yanuar.
Dalam pertemuan tersebut, kedua belah pihak membahas sejumlah potensi kolaborasi konkret, termasuk penguatan layanan hukum kepada masyarakat, peningkatan literasi hukum, serta kemudahan akses terhadap layanan administrasi hukum umum seperti pendaftaran badan hukum dan pelayanan legalisasi.
Topik lain yang menjadi sorotan adalah perlindungan dan pemanfaatan Kekayaan Intelektual (KI) sebagai penopang ekonomi kreatif di daerah. Program sosialisasi dan pendampingan hukum bagi pelaku usaha lokal menjadi salah satu agenda penting yang dijajaki untuk segera direalisasikan.
Selain itu, audiensi juga membahas pentingnya harmonisasi regulasi di tingkat kabupaten/kota agar selaras dengan peraturan perundang-undangan yang lebih tinggi. Langkah ini dinilai penting dalam menciptakan kepastian hukum dan mendukung iklim investasi yang kondusif di wilayah Metro dan sekitarnya.
Wali Kota Metro dalam kesempatan tersebut juga mengungkapkan kebanggaannya atas capaian daerahnya yang menerima dua penghargaan, yaitu sebagai Kabupaten/Kota Peduli HAM serta penghargaan predikat istimewa pada Indeks Reformasi Hukum. Ia berharap sinergi dengan Kementerian Hukum Lampung dapat semakin memperkuat peran Kota Metro sebagai kota yang ramah hukum dan inovatif dalam pelayanan publik.
Audiensi ini menandai langkah awal untuk membangun kerja sama berkelanjutan antara Kementerian Hukum Lampung dengan Pemerintah Kota Metro demi pelayanan hukum yang inklusif dan progresif.
(HUMAS KEMENKUM LAMPUNG)